Bus BRT dan Non BRT adalah dua jenis bus dengan sistem yang beda. Perbedaannya terletak pada jalur, waktu tempuh, dan cara berhenti. Bus BRT memakai jalur khusus agar lebih cepat, sedangkan bus non BRT jalan di umum. Maka dari itu, durasi perjalanan, pola naik turun penumpang sangat berpengaruh dan penting pahami bedanya sebelum pilih transport untuk harian.
Apa Itu Bus BRT?
Bus BRT (Bus Rapid Transit) adalah bus yang jalan di jalur khusus. Jalur ini dibuat terpisah dari moda lain. Tujuannya agar bus bisa laju cepat dan tepat waktu. Karena punya jalur sendiri, bus BRT jarang terkena macet. Hal ini membuat waktu tempuh singkat. Selain itu, haltenya tetap.
Apa Itu Bus Non BRT?
Bus non BRT adalah bus yang berjalan di jalan umum. Jalurnya sama seperti mobil dan motor. Bus ini lebih fleksibel. Ia berhenti di banyak titik. Namun, karena tidak punya jalur khusus, bus non BRT bisa terkena macet.
Perbedaan Jalur Bus BRT dan Non BRT
Perbedaan yang paling jelas yaitu pada jalur dan waktu tempuhnya.
Waktu Tempuh
Karena jalurnya khusus, bus BRT lebih cepat dan waktu tempuh bisa diprediksi. Sedangkan, bus non BRT tidak menentu karena tergantung dari arus jalan.
Halte dan Titik Berhenti
Bus BRT hanya berhenti di halte resmi. Halte ini sudah dirancang agar naik turun pengguna lebih aman. Sedangkan, bus non BRT bisa berhenti di banyak titik. ini memudahkan pengguna, namun dapat membuat arus lintas terganggu.
Kapasitas Penumpang
Bus BRT punya kapasitas besar. Bus ini dirancang untuk angkut banyak orang. Kalau bus non BRT, kapasitasnya lebih kecil. Akan tetapi, unitnya lebih banyak.
Tarif Bus BRT dan Non BRT
Tarif bus BRT dan non BRT pada dasarnya sama, yaitu Rp 3.500 untuk tarif normal, dengan tarif khusus Rp 2.000 pada jam (05.00 – 07.00 WIB). tarif Rp 2.000 hanya berlaku di halte BRT.
Kenyamanan Saat Naik Bus
Bus BRT dirancang nyaman. Mulai dari pintu, lantai, hingga ruang berdiri. Bus non BRT juga nyaman, namun bisa berbeda antar armada. Ada yang baru, ada juga yang lama.
Baca juga: Rute Koridor 1 TransJakarta: Blok M–Kota
Peran Transjakarta dalam Transportasi Kota
Transjakarta berperan kurangi macet. Dengan angkut banyak orang, jumlah kendaraan bisa kurang. Sistem ini juga bantu kota jadi lebih ramah bagi pejalan kaki dan pengguna transum. Selain itu, untuk bus non BRT juga penting karena bus ini menjangkau area yang belum terlayani BRT. Tanpa bus ini, banyak warga sulit akses. Karena itu, keduanya saling lengkapi.
Bus Transjakarta BRT Lengkap
- 1: BLOK M – KOTA
- 2: PULO GADUNG – MONUMEN NASIONAL
- 2A: PULO GADUNG – RAWA BUAYA
- 3: KALIDERES – MONUMEN NASIONAL VIA VETERAN
- 3F: KALIDERES – SENAYAN BANK JAKARTA
- 3H: DAMAI – KOTA
- 4: PULO GADUNG – GALUNGGUNG
- 4D: PULO GADUNG – KUNINGAN
- 5: KAMPUNG MELAYU – ANCOL
- 5C: CILILITAN – JUANDA
- 6: RAGUNAN – GALUNGGUNG
- 6A: RAGUNAN BALAI KOTA VIA KUNINGAN
- 6B: RAGUNAN – BALAI KOTA VIA SEMANGGI
- 6V: RAGUNAN – SENAYAN BANK JAKARTA
- 7: KAMPUNG MELAYU – KAMPUNG RAMBUTAN
- 7F: KAMPUNG RAMBUTAN – JUANDA VIA CEMPAKA PUTIH
- 8: LEBAK BULUS – PASAR BARU
- 9: PINANG RANTI – PLUIT
- 9A: CILILITAN – GROGOL
- 9C: PINANG RANTI – BUNDARAN SENAYAN
- 9N: PINANG RANTI – SIMPANG CAWANG
- 10: TANJUNG PRIOK – PGC
- 10D: TANJUNG PRIOK – KP RAMBUTAN
- 10H: TANJUNG PRIOK – BUNDARAN SENAYAN
- 11: PULO GEBANG – KAMPUNG MELAYU
- 12: PLUIT – TANJUNG PRIOK
- 13: CILEDUG – TEGAL MAMPANG
- 13B: PURI BETA – PANCORAN
- 13E: PURI BETA – FLYOVER KUNINGAN
- 14: JAKARTA INTERNATIONAL STADIUM – SENEN
- L13E: PURI BETA – FLYOVER KUNINGAN (EXPRESS)
Bayar transport Makin Praktis
Saat ini, sistem bus sudah bisa non tunai. hal ini buat naik bus jadi lebih praktis. Kamu bisa gunakan aplikasi M-Smile dari Bank Mega sehingga kamu bisa tap in dan tap out pada layanan bus BRT.
Cara Menggunakan M-Smile di Bus BRT
- Pastikan ponsel Android Anda memiliki fitur NFC yang aktif.
- Buka aplikasi M-Smile dan pilih fitur QRIS Tap In–Tap Out.
- Dekatkan ponsel Anda ke mesin pembaca (gate atau alat TOB di dalam bus/halte) untuk tap in dan tap out.
Selain transjakarta, fitur ini bisa digunakan moda lainnya seperti KRL Commuter Line, MRT Jakarta, LRT Jakarta, LRT Jabodebek.
FAQ Bus BRT dan Non BRT
1. Apa itu bus BRT?
BRT (Bus Rapid Transit) adalah bus yang berjalan di jalur khusus. tujuannya agar bus lebih cepat dan tepat waktu.
2. Apa itu bus non BRT?
Bus non BRT adalah bus yang berjalan di jalan umum seperti mobil dan motor.
3. Perbedaan Bus BRT dan Non BRT
Bus BRT punya jalur khusus dan lebih cepat. Bus non BRT tidak punya jalur khusus dan waktunya bisa lebih lama.
Baca juga: Rute Koridor 10 TransJakarta: Halte, dan Jam Operasional
Penutup
Perbedaan bus BRT dan Non BRT terletak pada jalur, waktu tempuh, dan sistem berhenti. Bus BRT unggul dalam kecepatan dan ketepatan waktu. Bus non BRT unggul dalam jangkauan.
Jika kamu ingin tahu lebih banyak tentang produk dan layanan dari Bank Mega, kamu bisa kunjungi website kami, hubungi layanan pelanggan kami di 08041500010, atau bisa juga download aplikasi M-Smile yang tersedia di App Store dan Play Store untuk daftar dan apply Tabungan Bank Mega dan Kartu Kredit Bank Mega sekarang juga!
Kamu juga bisa apply kartu kredit hanya 5 menit langsung di-approve lewat sini. Untuk data dan referensi terbaru, silakan kunjungi bankmega.com.
Bank Mega Berizin dan Diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan & Bank Indonesia serta merupakan peserta penjaminan LPS
