Pada tahun 2026, Warga negara Indonesia bisa ke 77 negara bebas visa tanpa perlu urus izin masuk lebih dulu. Ini membuat perjalanan jadi lebih mudah, cepat, dan hemat biaya.
Bebas visa berarti kamu bisa langsung masuk ke negara tujuan hanya dengan paspor yang aktif. Artikel ini akan bahas bebas visa, daftar negara, syarat umum yang perlu dipenuhi, serta tips aman ke negara bebas visa.
Apa Itu Bebas Visa
Bebas visa adalah kebijakan yang beri izin masuk ke suatu negara tanpa harus ajukan visa lebih dulu. Hanya cukup paspor yang masih berlaku saat tiba di bandara atau pintu masuk negara tujuan. Setelah itu, petugas imigrasi akan beri cap masuk sesuai aturan yang berlaku.
Kebijakan ini hanya berlaku seperti liburan ataupun urusan singkat. Bebas visa tidak berlaku untuk kerja atau tinggal lama. Karena itu, walau bebas visa bisa dibilang praktis, traveler tetap harus paham batasnya agar tidak melanggar aturan.
Bebas Visa Indonesia Tahun 2026
Pada tahun 2026 paspor indonesia dapat akses bebas visa ke 77 negara. Jumlah ini menunjukkan posisi paspor indonesia yang cukup kuat di tingkat global. Akses ini beri kemudahan bagi masyarakat untuk jalan-jalan tanpa urus izin masuk.
Dengan begitu, rencana perjalanan bisa dibuat lebih fleksibel. traveler tidak perlu lama hanya untuk urusan visa, sehingga waktu dan biaya bisa dialihkan ke hal lain.
Apa Itu Bebas Visa, VoA, dan eTA?
- Visa Free (Bebas Visa): masuk tanpa urus visa lebih dulu, tinggal ikuti batas hari yang berlaku.
- VoA (Visa on Arrival): visa diurus saat tiba (biasanya di bandara/pelabuhan). Ada biaya dan syarat yang wajib kamu cek.
- eTA: izin jalan versi online sebelum berangkat (bukan visa biasa). Biasanya isi data dan dapat persetujuan dulu.
Daftar Negara Bebas Visa untuk Paspor Indonesia
Bebas Visa
Berikut daftar negara bebas visa untuk Indonesia tahun 2026:
- Albania
- Angola – 30 hari
- Barbados – 90 hari
- Belarus – 30 hari
- Brazil – 30 hari
- Brunei Darussalam – 14 hari
- Kamboja – 30 hari
- Chile – 90 hari
- Colombia – 90 hari
- Dominica – 21 hari
- Ecuador – 90 hari
- Fiji – 120 hari
- Gambia – 90 hari
- Guyana – 30 hari
- Haiti – 90 hari
- Hong Kong – 30 hari
- Iran – 15 hari
- Kazakhstan – 30 hari
- Kiribati – 90 hari
- Laos – 30 hari
- Macao – 30 hari
- Malaysia – 30 hari
- Mali – 30 hari
- Micronesia – 30 hari
- Maroko – 90 hari
- Myanmar – 14 hari
- Namibia – 30 hari
- Palestinian
- Peru – 180 hari
- Filipina – 30 hari
- Rwanda – 90 hari
- Serbia – 30 hari
- Singapura – 30 hari
- St. Vincent and The Grenadines – 90 hari
- Thailand – 60 hari
- Timor Leste – 30 hari
- Tunisia – 90 hari
- Turki – 30 hari
- Uzbekistan – 30 hari
- Vanuatu
- Venezuela – 90 hari
- Vietnam – 30 hari
- Guyana – 30 hari
Visa on Arrival (VoA)
Berikut daftar negara yang bisa Visa on Arrival:
- Armenia
- Azerbaijan
- Bangladesh
- Burundi
- Cape Verde
- Comoros
- Democratic Republic of Congo
- Cuba
- Djibouti
- Ethiopia
- Jordan
- Kyrgyzstan
- Madagascar
- Malawi
- Maldives
- Mauritius
- Marshall Islands
- Mozambique
- Nepal
- Nicaragua
- Oman
- Palau
- Qatar
- Samoa
- Sierra Leone
- Sri Lanka
- Tanzania
- Tuvalu
- Zimbabwe
Electronic Travel Authorization (eTA)
Berikut negara terapkan sistem eTA:
- Kenya
- Saints Kitts and Nevis
- Seychelles
- Jepang
Risiko yang Tetap Perlu Diwaspadai
Meski bebas visa, risiko tetap ada. Salah satunya adalah kurangnya persiapan karena merasa perjalanan akan mudah. Padahal, tiap negara tetap punya aturan yang harus dipatuhi.
Tips Aman ke Negara Bebas Visa
Agar jalan-jalan aman, pastikan semua berkas siap sebelum berangkat. Simpan salinan seperti paspor dan tiket. Langkah ini bantu jika berkas fisik hilang. Kemudian, jika ingin perjalanan lebih hemat kamu bisa cek promo pesawat dari Bank Mega agar budget perjalanan tidak boncos.
Cathay Pacific – Diskon Hingga Rp1.2 Juta
Syarat & Ketentuan
- Diskon Rp600.000,- dengan minimum transaksi Rp7.500.000,- (Kode Promo: CXMEGA600; Kuota 82 per periode).
- Diskon Rp1.200.000,- dengan minimum transaksi Rp15.000.000,- (Kode Promo: CXMEGA1200; Kuota 45 per periode).
- Periode penjualan: 2 Juni 2025 – 30 April 2026
- Periode perjalanan: 2 Juni 2025 – 31 Juli 2026
- Berlaku untuk tiket sekali jalan ataupun pulang pergi dari Jakarta, Denpasar, atau Surabaya.
- Berlaku untuk kelas berikut:
- Berlaku untuk Kartu Kredit MegaFirst Infinite, Mega Travel Card, Mega Platinum Card, Mega Metro Card, Mega Gold Card, dan Transmart Mega Card.
– Economy Class: O,Q,N,S,V,L,M,K,H,B,Y
– Premium Economy Class: E,R,W
– Business Clas: I,P,D,C,J
Rencanakan Perjalanan Agar Tersusun Rapi
Perjalanan ke luar negeri akan lebih nyaman jika direncanakan dengan matang. Buat daftar kebutuhan seperti tiket, hotel, hingga biaya lainnya.
Penutup
Daftar 77 negara bebas visa untuk paspor Indonesia tahun 2026 beri peluang besar untuk pergi dengan lebih mudah. Tanpa proses izin yang rumit, perjalanan lintas negara kini terbuka bagi banyak orang.
Namun, bebas visa bukan berarti bebas persiapan. Dengan memahami aturan masuk, durasi tinggal, dan siapkan dana dengan baik, perjalanan ke luar negeri bisa berjalan lancar.
Jika kamu ingin tahu lebih banyak tentang produk dan layanan dari Bank Mega, kamu bisa kunjungi website kami, hubungi layanan pelanggan kami di 08041500010, atau bisa juga download aplikasi M-Smile yang tersedia di App Store dan Play Store untuk daftar dan apply Tabungan Bank Mega dan Kartu Kredit Bank Mega sekarang juga!
Kamu juga bisa apply kartu kredit hanya 5 menit langsung di-approve lewat sini. Untuk data dan referensi terbaru, silakan kunjungi bankmega.com.
Bank Mega Berizin dan Diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan & Bank Indonesia serta merupakan peserta penjaminan LPS

