Efektif Juli 2023, untuk iOS, M-Smile hanya akan mendukung versi 12 ke atas. Pengguna iPhone sangat dianjurkan untuk menggunakan iOS versi 12 ke atas demi keamanan dan kenyamanan Anda sendiri bertransaksi dengan M-Smile. Saran ini disebabkan keputusan Apple untuk menghentikan dukungan keamanan mereka pada versi iOS yang lebih lama. Sedangkan untuk pengguna Android, sangat dianjurkan untuk menggunakan versi 7.1 ke atas.
Pastikan untuk selalu meningkatkan versi OS Anda sehingga Anda selalu dapat memastikan keamanan, kenyamanan, dan dapat tetap menggunakan aplikasi M-Smile dengan pembaruan dan fitur terbarunya, mengingat Google dan Apple akan berhenti menawarkan dukungan untuk perbaikan keamanan penting untuk versi OS yang lebih lama.
Berikut langkah-langkah memeriksa dan memutakhirkan OS smartphone Anda:
- Buka pengaturan pada smartphone Anda
- Buka informasi telepon (About/Tentang Ponsel) dan periksa versi OS Anda saat ini.
- Untuk melakukan pembaharuan, buka menu pembaruan perangkat lunak dan perbarui.